Breaking News
Loading...
Saturday, April 26, 2014

Tips Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Alami dan Tradisional

10:26 PM
Ada bebagai hikmah dari menggunakan obat tradisional, yaitu tidak ada efek samping dan bahannya pun sangat mudah didapatkan. Karena itu disini saya akan sangat senang hati membagikan beberapa cara tradisional yang akan sangat berguna bagi para sobat semua. Kemarin saya berbagi tentang Tips Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami Atau Tradisional dan Obat Tradisional Untuk Merawat Kulit Agar Tetap Halus Dan KencangNamun saya sekarang akan berbagi tentang Tips Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Alami Dan Tradisional, sehingga bisa melengkapi kumpulan obat alami yang saya bagikan dari kemarin-kemarin. Untuk Cara dan bahan yang bisa digunakan sebagai obat sakit gigi adalah :

Tips Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Alami Dan Tradisional
Air garam : Meski tidak bisa menjelaskan secara medis, namun saya sudah dua kali melakukan dengan terapi garam ini dan memang terbukti bisa menghilangkan nyeri pada gigi dan gusi yang sakit. Caranya dengan kumur-kumur menggunakan air garam tersebut. Gunakan air garam seasin mungkin untuk mendapatkan hasil atau reaksi yang lebih cepat.

Bawang Putih : Bawang memang mempunyai multi guna, selain sebagai bumbu dapur juga bisa dimanfaatkan sebagai obat. Bawang putih bisa meningkatkan daya tahan tubuh. Tapi dalam fungsi ini digunakan pengobat rasa nyeri sakit gigi. Caranya pun bervariasi, dengan dioleskan dipipi yang sedang nyeri sakit gigi serta bisa langsung dikunyah, Jika anda tidak menyukai mengunyah, anda juga bisa menghanurkan lebih dulu lalu dijejalkna ke gigi yang sakit.

Bawang Merah : Tidak mau kalah dengan bawang putih, bawang merah juga mau ikut campur dalam hal yang satu ini. Bawang merah selain juga bumbu dapur, ternyata kandungan dari bawang merah bisa digunakan sebagai pengobat rasa sakit pada gigi, kandungannya mampu membunuh kuman jahat dan mengurangi rasa nyeri pada saat sakit gigi.

Biji Alpukat : Biasanya obat ini digunakan pada gigi yang belubang. dan untuk cara dan penggunaannya adalah dengan menyangrai selayaknya menyangrai kopi. Cara ini cukup mudah dan bahannya bisa didapatkan dimana saja. Untuk pengobatan tinggal menaruh bubuk dari hasil sangrai pada gigi yang sakit dan berlubang, lalu tutup dengan kapas atau gabus rokok. Tunggu beberapa saat dan lihat dan rasakan hasilnya.

Minyak Cengkeh : Obat ini memang jarang dipakai namun tidak ada salahnya jika dicoba. Oleskan minyak tersebut dengan kapas ke daerah gigi yang sakit dan terasa nyeri, tunggu beberapa saat pasti rasa sakit pada gigi akan berkurang.

Belimbing Wuluh : Buah ini banyak sekali mengandung vitamin C yang baik untuk daya tahan tubuh, buahnya sangat kecut dan bisa mengeluarkan air ludah dan liur yang banyak, Caranya cukup oleskan pada garam dan gigit menggunakan gigi yang sakit, sehingga bisa merangsang saraf untuk menghilangkan rasa nyeri yang terjadi.

Sebenarnya masih banyak lagi obat dan cara mengobati sakit gigi yang lain seperti : Menggigit Es Batu, dan yang paling ektrim yaitu dengan mencabutnya, Tips Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Alami dan Tradisional ini ambil dari pengalaman dan survei, jadi anda tidak perlu khawatir dengan efek sampingnya karena obat alami tidak memiliki efek samping.
Baca Juga : Cara Tradisional Merawat Kulit Wajah Agar Tetap Cemerlang

4 comments:

  1. sakit gigi itu emang semua orang juga tidak menginginkanya dan tidak ada sebab dan penyebab atau bisa di bilang dadakan, nah lebih baik mencegah dari pada mengobati, informasinya sangat bermanfaat dan berguna bagi yang ingin mengobati sakit gigi secara alami, makasih informasinya

    ReplyDelete
  2. Menjaga kesehatan tubuh sangat perlu dilakukan, karena menjaga kesehatan tubuh sama halnya dengan menjaga masa umur hidup. Salah satunya dengan membaca artikel ini, dengan manfaat yang dipaparkan tulisan di atas, sangat bagus untuk menjaga kesehatan. Terima kasih sudah berbagi Tips Kesehatan dan Kecantikan

    ReplyDelete
  3. Gigi adalah alah yang sangat berberpan penting terhadap tubuh ini. Dengan adanya gigi, semua makanan yang masuk ke mulut dalam di kunyah dengan maksimal sehingga masuk ke tubuh kita. Tips Kesehatan dan Kecantikan

    ReplyDelete

 
Toggle Footer